Perampok di Bogor Sempat Hendak Buang Jasad Korban Suami ke Sukabumi

3 hours ago 1

Bogor -

Polisi menangkap 4 orang komplotan perampok sadis yang menewaskan HS (26) di Pamijahan, Bogor, Jawa Barat. Setelah korban dihabisi, pelaku sempat berencana hendak membuangnya.

"(Pelaku) C yaitu bertugas untuk rencananya membuang jenazah. Tapi karena situasi tidak memungkinkan, setelah membunuh dia kembali lagi ke TKP (tempat kejadian perkara)," kata Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Teguh Kumara, Senin (23/9/2024).

Namun saat kembali, kondisi di rumah korban sudah ramai orang. Teguh menyebut rencananya, jenazah korban HS hendak dibuang di wilayah Sukabumi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ternyata di TKP sudah ramai nggak jadi, balik kanan dia. Rencananya mau dibuang di Sukabumi," jelasnya.

4 Pelaku Ditangkap

Sebelumnya, polisi menangkap komplotan perampok yang menganiaya sekeluarga hingga menewaskan suami inisial HS (26), warga di Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Sebanyak empat orang ditangkap.

"Pelaku sudah ditangkap empat orang," kata Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Teguh Kumara.

Keempat pelaku yang ditangkap yaitu ID, S, C, dan O. Teguh mengatakan dalam aksi perampokan tersebut, yang berperan sebagai otak pelaku adalah ID.

"Inisialnya otak dari peristiwa itu adalah ID," ungkapnya.

Mereka ditangkap lokasi berbeda. Dua orang pelaku ditangkap di wilayah Pamijahan, sementara dua orang lainnya di wilayah Pandeglang, Banten.

Perampokan terjadi sekitar pukul 04.00 WIB tadi, Rabu (18/9/2024). Dalam kejadian itu, korban pria berinisial HS (26) tewas dengan luka bacok di kepala dan ditemukan dalam mobil. Sedangkan ibu kandung HS, N (55), istri HS, R (27), dan anak HS, A (10), mengalami luka dan masih dirawat di RSUD Leuwiliang.

(rdh/mea)

Read Entire Article